XML
Ita Rosita - Personal Name

Gambaran Penggunaan Antibiotik Pasien Rawat Jalan di Klinik Ciputra Medical Center Tahun 2018


Ita Rosita
Gambaran Penggunaan Antibiotik Pasien Rawat Jalan di Klinik Ciputra Medical Center Tahun 2018
Pendahuluan: Penyakit infeksi menjadi permasalahan utama pada masyarakat di negara berkembang. Antibiotik merupakan obat yang paling banyak digunakan pada infeksi yang disebabkan oleh bakteri. Gambaran penggunaan antibiotik di klinik menjadi sangat penting dalam monitoring, evaluasi pemakaian antibiotik secara tepat, aman dan efektif untuk mencegah resistensi.

Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui gambaran penggunaan antibiotik berdasarkan usia dan jenis kelamin, zat aktif dan golongan, nama generik dan nama paten dan kelas terapi obat lain yang diresepkan bersama obat antibiotik.

Metode: Penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif yaitu pengambilan data primer dari sistem penginputan resep dan identitas pasien di komputer yang mengandung antibiotik di Klinik Ciputra Medical Center Tahun 2018

Hasil dan Kesimpulan: Hasil penelitian pada jenis kelamin, perempuan lebih banyak menerima resep antibiotik yaitu sebanyak 627 lembar resep (53,68%). Usia terbanyak berada pada kelompok usia 15-49 sebanyak 851 lembar resep (72,86%). Zat aktif yang paling banyak diresepkan yaitu cefixime sebanyak 487 resep (40,01%). Obat yang paling banyak diresepkan yaitu obat paten sebanyak 1097 resep (90,14%). Golongan antibiotik yang paling banyak diresepkan berdasarkan golongan yaitu beta laktam sebanyak 721 resep (59,24%). Berdasarkan lima besar kelas terapi lain yang diresepkan bersama obat antibiotik yang paling banyak diresepkan yaitu obat dekongestan sebanyak 426 resep (33,81%).
Kata Kunci: Antibiotik, Resep, Klinik Ciputra Medical Center

Ita Rosita - Personal Name
2019
001.43 FAR-D3-2019 Ita g
001.43
ebook
Indonesia
Jurusan Farmasi Poltekkes Kemenkes Jakarta II
2019
Jakarta
Surahman (P1),Yayan Setiawan (P2), D3-FAR
972

LOADING LIST...

LOADING LIST...

Ita Rosita. (2019).Gambaran Penggunaan Antibiotik Pasien Rawat Jalan di Klinik Ciputra Medical Center Tahun 2018.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/setiadi

Share :


Pencarian Kategori

ETD Statistic

Total ETDs : 8496

Pencarian Spesifik

Cara Membuat Visitor Counter Menggunakan PHP MySQL

Visitor Counter Web

IP = 3.15.46.13

Today = 7257

Yesterday = 7866

Total Visitor = 8661320

Pilih Bahasa

Time

E-Book Buku Pendukung

Koleksi

Seluruh produk koleksi digital yang dihasilkan oleh Mahasiswa & Mahasiswi telah dikonversi kedalam file E-book sehingga dapat didownload dan dimanfaatkan secara luas oleh seluruh pengunjung Perpustakaan Digital Poltekes Jakarta 2

E-Library

Alamat : Jln. Hang Jebat III/F3 Kebayoran Baru
Jakarta, Indonesia , 12120
Telp : 021.7397641, 7397643,
email: perpusjkt2a@gmail.com